Phobia Ketinggian


Dulu aku adalah seorang yang sangat takut dengan ketinggian.
Saking takutnya aku dari kecil gak pernah berani manjat pohon, hehehe.


Namun kurang lebih udah 1 tahun ini, penyakit itu bisa aku atasi,.
Gak dengan cara terapi atau cara yang di rencanakan.
Aku ngilangin Phobia ku ini dengan cara yang lumayan terpaksa, tpi aku juga ingin melakukan nya. Hal yang aku lakukan dulu adalah memanjat tower. Awal nya aku manjat nya dengan terpaksa, karena aku harus mengantarkan Kunci pas yang terjatuh dari atas. Atas Instruksi langsung dari atasanku, aku pun manjat dengan perasaan yang terpaksa,
Namun, jauh di lubuk hati ku aku ingin sekali melakukannya. Karena, aku ingin melihat pemandangan kota Pontianak dan sekitarnya dari atas.

Uhhh, langkah demi langkah aku titi untuk menaiki tower itu, tower yang aku naiki adalah tower Triangle. Baru di ketinggian 5 meter saja badanku sudah dipenuhi keringat. Setelah sampai di atas, aku merasa lega. Tapi ketika aku melihat kebawah, aku sangat berdenar-debar. Jantung ku berdetak kencang sekali. Andrenaline ku terpacu. Pokok nya saat itu aku hanya bisa terdiam saja. Tanpa, berani melakukan satu kegiatan apapun.

Padahal waktu itu aku hanya memanjat sekitar 15 Meter saja. Tapi lama kelamaan, aku mulai membiasakan diri untuk kembali memanjat. Sedikit demi sedikit rasa takut ku sedikit berkurang. Alhamdiulillah sekarang rasa takut itu telah hilang, namun sebagai manusia biasa kadang-kadang rasa takut itu juga datang kembali menghantui ku.

Aku juga gak melewatkan moment-moment ku di atas tower tersebut. Aku kadangkala selalu mengambil foto pemandangan sekitar pontianak dari atas tower.
Ada beberapa foto yang telah aku upload di blog ini dengan label foto, Sebenarnya masih banyak lagi foto yang belum aku Upload soalnya gak sempat nech...

Hanya ada sedikit saran dariku untuk kalian yang juga menderita Phobia pada ketinggian. Hal yang utama harus kita lakukan adalah melawan rasa takut itu. Klo perlu anda bisa ikutan acara FEAR FACTOR, heheheh....

Lawanlah rasa takut itu...!!!!!!

"Berikanlah Comment kepada Blog ini biarkan Penulis Sedikit Dihargai"

Previous
Next Post »